Search

Berpegang teguh kepada Al-quran dan jangan berpaling terhadap aturannya

Baca Juga :

Allah telah menciptakan alam semesta termasuk manusia tapi Allah tidak hanya menciptakan Allah juga menurunkan aturan bagi yang diciptakannya. melalui para nabi yang Allah utus kemudian mereka menyampaikan aturan aturan bagi manusia mereka dilengkapi Allah dengan segenap mukjizat sebagai tanda bahwa mereka utusan Allah.tatkala kita melihat nabi ibrahim tatkala orang orang yang tidak suka pada Allah lalu membakar beliau atas seizin Allah beliau tahan api lalu api nya menjadi dingin baginya dan tidak membinasakannya .sekarang tidak ada lagi yang bisa tahan api,tidak ada lagi yang bisa mengendalikan angin, tidak ada lagi yang bisa merubah tongkatnya menjadi ular, tidak ada lagi yang bisa mengetuk tongkat membelah lautan, namun Allah masih menyisakan satu mukjizat yang diberikan pada nabi yang terakhir yaitu  Al -Qur'an . Nabi saja yang sudah dijamin masuk surga tetap mentadaburkan, mengamalkan Al -Qur'an lalu bagaiman dengan kita?

Ikhwan dan ukhti fillah Rasulullah dan para pengikutnya yang sama sama berjuang sudah memperjuangkan Al-Qur'an dengan air mata dan darah.
Walaupun mereka harus menerima siksaan dari orang orang yang ingkar terhadap Allah namun iman mereka tidak tergoyahkan, sehingga islam dapat sampai kepada kita.

Ayo ikhwan dan ukhti kita baca, fahami, amalkan Al-Qur'an sebagai bukti tanda ketaatanmu.serta ketika Allah perintahkan taati perintahnya jauhi larangannya jawabanya "kami mendengar dan kami taat"

Sekarang kita sedang berada dijalan allah atau di luar jalan Allah?
Jika kamu cinta kepada Rasulullah maka ikutilah perjuangannya dan menjadikannya suri tauladan ^^

Tebarkan dakwah
Follow akun sosial media Foto Dakwah, klik disini

Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami

Share Artikel Ini

Related Posts

There is no other posts in this category.

Comments
0 Comments