Mungkin.... sudah sepekat ini paru-parumu
Baca Juga :
BERHENTILAH DI SINI!
Tiba tiba karena pekatnya asap itu, sebagian dari panca indramu tak kau pedulikan.
Biasanya para perokok itu menjadi 'Tiba Tiba Buta'. Kenapa?
Karena walaupun di kotak rokoknya ada gambar menyeramkan mengenai bahayanya. Mereka Cuek!
Belum lagi jika ada gambar besar yang bertuliskan 'Dilarang Merokok' didinding, mereka tiba tiba 'Tidak Bisa Membaca'. Mereka cuek dan tetap menghisapnya.
Kadang kala ada yang 'Tiba Tiba Tidak Mendengar', karena walau ada yg tegor dirinya baik baik.
Mereka Cuek!
Padahal kawan, Allah Ta’ala berfirman, “Dan janganlah kamu menjatuhkan dirimu sendiri ke dalam kebinasaan“. (QS. Al Baqarah: 195). Karena merokok dapat menjerumuskan dalam kebinasaan, yaitu merusak seluruh sistem tubuh (menimbulkan penyakit kanker, penyakit pernafasan, penyakit jantung, penyakit pencernaan, berefek buruk bagi janin, dan merusak sistem reproduksi). Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pun telah bersabdaَ “Tidak boleh memulai memberi dampak buruk (mudhorot) pada orang lain, begitu pula membalasnya.” (HR. Ibnu Majah no. 2340, Ad Daruquthni 3/77, Al Baihaqi 6/69, Al Hakim 2/66). Mari kawan, mari hentikan dari segala hal yang bernama rokok. Hentikan menghisapnya dan membuang pekatnya asap itu ke udara.
Berhentilah di sini kawan. Karena kami (para perokok pasif darimu) menyayangi dan mencintaimu.
Semoga manfa'at
Islam Diaries
Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami
Share Artikel Ini