Search

Loyalitas terhadap non-muslim?

Baca Juga :



LOYALITAS TERHADAP NON-MUSLIM?

Khusus bagi orang yang beriman, Allah subhanahu wa ta’ala berfirman, (yang artinya),
“Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu mengambil jadi pemimpinmu, orang-orang yang membuat agamamu jadi buah ejekan dan permainan, (yaitu) di antara orang-orang yang telah diberi Kitab sebelummu, dan orang-orang yang kafir (orang-orang musyrik).” (QS. Al-Maidah: 57)

Allah subhanahu wa ta’ala mengabarkan, jika kaum mukminin tidak ber-wala’ (saling mencintai) satu sama lain, sementara orang kafir sebagian menjadi wali bagi yang lain dan tidak terbedakan antara kaum mukminin dengan mereka, maka akan terjadi fitnah dan kerusakan yang besar di muka bumi. Tidak semestinya seorang mukmin percaya dengan selain mukmin bagaimanapun ia menampilkan kecintaan dan menampakkan niat baik, karena Allah subhanahu wa ta’ala telah mengatakan tentang mereka, (yang artinya),
“Mereka ingin supaya kamu menjadi kafir sebagaimana mereka telah menjadi kafir, lalu kamu menjadi sama (dengan mereka). Maka janganlah kamu jadikan di antara mereka penolong-penolong (mu), hingga mereka berhijrah pada jalan Allah.” (QS. An-Nisa: 89)

“Orang-orang Yahudi dan Nasrani tidak akan senang kepada kamu hingga kamu mengikuti agama mereka.” (QS. Al-Baqarah: 120)

Seharusnya seorang mukmin bersandar kepada Allah dalam menjalankan syari’atNya, tidak tergoyahkan oleh celaan orang yang mencela dan tidak takut terhadap musuh-musuhnya, karena Allah Subhanahu wa Ta’ala telah berfirman.
“Sesungguhnya mereka itu tidak lain hanyalah setan yang menakut-nakuti (kamu) dengan kawan-kawannya (orang-orang musyrik Quraisy). Karena itu janganlah kamu takut kepada mereka, tetapi takutlah kepada-Ku jika kamu benar-benar orang yang beriman.” (Ali ‘Imran: 175)

👤 Asy-Syaikh Muhammad bin Shalih Al-‘Utsaimin rahimahullah
🌐 asysyariah.com, almanhaj.or.id


Alhikmahjkt
Follow akun sosial media Foto Dakwah, klik disini

Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami

Share Artikel Ini

Related Posts

Comments
0 Comments