Life after death
Baca Juga :
Kehidupan setelah kematian merupakan kehidupan sesungguhnya yang lebih kekal, yang dikenal dengan kehidupan akhirat.
Sebagai fase awal perjalanan menuju akhirat, manusia akan singgah dahulu di alam kubur.
Jika seorang Muslim mau merenung sejenak bagaimana keadaan dan kondisi kehidupannya nanti di alam kubur, niscaya ia akan menjauhi perbuatan maksiat dan dosa. Dahsyatnya fitnah dan azab kubur menjadi momok yang menakutkan bagi siapa saja, bahkan seorang mukmin yang sholeh sekalipun. Tidak ada satu hal apapun yang luput dari pertanyaan malaikat tatkala diri ini berhadapan dengan mereka, untuk mempertanggung jawabkan segala sesuatu yang kita lakukan di dunia.
Allah ta’ala berfirman,
حَتَّى إِذَا جَاءَ أَحَدَهُمُ الْمَوْتُ قَالَ رَبِّ ارْجِعُونِ لَعَلِّي أَعْمَلُ صَالِحًا فِيمَا تَرَكْتُ كَلا إِنَّهَا كَلِمَةٌ هُوَ قَائِلُهَا وَمِنْ وَرَائِهِمْ بَرْزَخٌ إِلَى يَوْمِ يُبْعَثُونَ “(Demikianlah keadaan orang-orang kafir itu), hingga apabila datang kematian kepada seseorang dari mereka, dia berkata: “Wahai Rabbku kembalikanlah aku (ke dunia), agar aku dapat beramal shalih yang telah aku tinggalkan.” Sekali-kali tidak. Sesungguhnya itu adalah perkataan yang diucapkannya saja. Dan di hadapan mereka ada dinding (alam barzakh) sampai hari mereka dibangkitkan.” Al-Mukminun: 99-100"
Namun bagi seseorang yang mengetahui bahwa di alam kubur ada nikmat kubur, tentunya didunia dia akan berusaha memperbanyak amalan sholeh agar mendapatkan nikmat tersebut, dan memudahkan dirinya melangkah ke fase berikutnya menuju akhirat yakni syurganya Allah subhanahu wa ta'ala
.
The Strangers
Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami
Share Artikel Ini