Foto yang membuat para pujangga arab meneteskan air mata
Baca Juga :
Foto yang membuat para Pujangga Arab Meneteskan air mata.
.
Abdurahman bin Ayedh bersenandung : "Dalam lindung bayangmu (istriku) aku sujud dalam damai..
Sedangkan kedamaian dari Tuhan telah turun lagi menyertai kita..
.
Pada Kelembutanmu (wahai istriku) yang tumpah sambil berharap..
.
Wahai Rabb-ku Naungilah dia di saat lindungan itu lenyap(hari kiamat)
.
Penyair lain Abdullah As Sufyani berkata,
. "Mentari itu mendapati bahwa daku ialah mentari lain yang membuatnya cemburu..
.
Aku berkata pun ," Damailah dengan Mentari mu sendiri.."
.
Dan silahkan sujud wahai Bulan ku.. "
.
Penjelasan... .
Matahari pertama adalah matahari Asli.
Matahari kedua adalah sang Istri.
Bulan adalah sang suami yang sedang bersujud. Disebut sebagai bulan karena suami memberikan cahaya yang terang di malam hari. Maka sebagai satu satunya matahari bagi bulan, ia harus melindungi bulannya ketika sedang bersujud agar tidak terkena matahari lain.
.
Penyair lain berkata,
"Sesuatu yang hitam ini laksana Ka'bah yang mulia..
Yang setia menutupi kegundahan ataupun hawa yang panas..
.
.
Foto ini diambil oleh Raid Al Lehyani (@_raeid) dari atas Masjidil Haram melalui kameranya tepat pada hari Arofah
.
.
Ia menyebutkan bahwa Wanita tersebut kerap berpindah tempat sesuai gerakan Shalat suaminya agar sang suami tidak kepanasan. Ia juga mengatakan bahwa ketika ia berada di atas Masjid dan melihat kejadian ini, hatinya sangat tersentuh dan benar benar kondisi yang sangat indah.
.
Sungguh benarlah engkau wahai Rasulullah shalaAllahu alahi wasallam ketika bersabda, “Dunia adalah perhiasan dan sebaik-baik perhiasan dunia adalah wanita shalihah.”
(Hadits riwayat Muslim dari Abdullah ibnu Umar) .
Al arabiya.. Dengan sedikit ringkasan..
Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami
Share Artikel Ini