Search

Hadis tidak ada asal : Cara nabi memotong kuku

Baca Juga :




••

Hadits Laa Ashlaa Lahu (Tidak Ada Asal)

-----------

📌 Imam Ibnu Hajar rahimahullah berkata: “tidak ada hadits shahih mengenai urutan dalam memotong kuku,


kemudian beliau berkata:


Ibnu Daqiq Al ‘Ied mengingkari cara yang disebutkan Al Ghazali dan orang-orang yang mengikutinya dan berkata:


"Semuanya Laa ashla lahu, dan menghukumi mustahab kepada sesuatu yang tidak ada dalilnya menurutku adalah sesuatu yang buruk.


Jika seseorang menganjurkan mendahulukan jari telunjuk tangan kanan karena kemuliaan jari tersebut, maka asumsi tersebut tidak berlaku untuk urutan selanjutnya.


Ya, mendahulukan tangan kanan (dari tangan kiri) dan kaki kanan (dari kaki kiri) lah yang ada asalnya yaitu (hadits) ‘Rasulullah ï·º menyukai mendahulukan yang kanan…’”


📚 Fathul Bari (10/345)


■Adapun hadits yang menyebutkan anjuran memotong kuku di hari jum'at haditsnya tidak Shahih.


📌 Al-Hafizh Ibnu Hajar pernah memberikan keterangan:


“Imam Ahmad bin Hanbal pernah ditanya tentang memotong kuku.


📌 Beliau menjawab:


‘Dianjurkan untuk dilakukan di hari Jumat, sebelum matahari tergelincir.’ Beliau juga mengatakan, ‘Dianjurkan di hari kamis.’


Beliau juga mengatakan, ‘Orang boleh milih waktu untuk memotong kuku.'”


■Setelah membawakan pendapat Imam Ahmad,


📌 kemudian Al-Hafizh memberikan komentar:


“(Pendapat terakhir) adalah pendapat yang dijadikan pegangan, bahwa memotong kuku itu disesuaikan dengan kebutuhan.”


📚 (Dinukil dari Tuhfatul Ahwadzi Syarh Sunan Turmudzi, 8:33)


Seseorang disyariatkan untuk memotong kuku kapan pun dia membutuhkan. Hanya saja, tidak boleh dibiarkan sampai melebihi 40 hari. Berdasarkan hadits yang Shahih


Allahu a’lam

----------⠀

follow @hadits_lemah⠀

follow @hadits_lemah⠀

----------

follow @Hadits_Shahihh

follow @Hadits_Shahihh

----------⠀

Ikuti Kami:


📌 Instagram

●https://www.instagram.com/hadits_lemah⠀

📌 Facebook

●https://www.facebook.com/MediaHaditsLemah⠀


#LaaAshlaaLahu #Ramadhan1442H #HaditsTidakAdaAsal #HaditsLemah #KajianHadits #SyarahHadits #Sunnah #Muslim #Muslimah #PekanbaruMengaji #MakasarMengaji #JakartaMengaji #AcehMengaji #MedanMengaji #BaliMengaji #Hijrah #1442H #2020 #IndonesiaBertauhid #Tauhid #StopAmalkanHaditsPalsu

Follow akun sosial media Foto Dakwah, klik disini

Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami

Share Artikel Ini

Related Posts

Comments
0 Comments