Hukum pembiayaan di bank syariah seperti akad murabahah, musyarakah dalam Islam
Baca Juga :
__
Sebelum anda memutuskan mengambil Program Pembiayaan, Kenapa anda tidak melakukan Shirkah/Kerjasama dengan Investor individu, bisa keluarga, teman atau orang lain, undang mereka dan jabarkan business concept yang sudah anda jalani, ajak mereka untuk berinvestasi di usaha anda, toh usaha anda kan juga sudah proven & profitable, ini sama saja kalau anda datang ke BS, BS juga akan memastikan usaha anda Proven & Profitable. Anda Tidak akan mendapatkan Pembiayan di Bank jika anda baru menjalankan Usaha atau Usaha anda dalam keadaan sulit.
Dan kalaupun anda pada akhirnya memutuskan ke BS, maka perhatikan beberapa hal....
1. Pelajari betul tentang setiap akad syar'i nya, belajar dan perdalam dulu ilmu muamalah sampai mahir, setelah itu baru datang ke Bank Syariah dan lakukan perbandingan agar anda selamat dari Riba.
2. Walau Fatwa yang digunakan sama, tapi SOP dilapangan antara satu cabang dengan cabang lainnya bisa jadi berbeda, bisa jadi ini tergantung ketaqwaan manager cabang dalam menjalankan muamalah secara syar'i dan tidak semata-mata mengejar target.
3. Bank biasanya tergantung nasabah, jika nasabah mampu mempresentasikan transaksi yang syar'i, maka Bank bisa jadi akan mengikuti kemauan nasabah atau bisa jadi menolak nasabah, Bank menyetujui saran anda atau menolak saran anda, yakinlah itu adalah takdir terbaik yang telah Allah tentukan kepada anda.
Tapi bagaimanapun juga, Berhutang itu tidak baik, menjadi sebuah Dosa, terutama hutang yang bukan untuk kebutuhan pokok dan hutang dimana anda tahu anda tidak akan sanggup membayarnya tepat waktu.
Oleh sebab itu penting untuk menanamkan sikap qanaah, tidak tergoda dengan segala bentuk pinjaman, insyaallah Usaha anda bisa besar tanpa harus berhutang, karena yang HARUS DIBESARKAN ITU BUKAN HUTANG, TAPI BESARKAN ILMU MUAMALAH, ILMU DAGANG ANDA, Rajin ikut Seminar, Workshop dan segala bentuk Pelatihan kewirausahaan, JANGAN SIBUK JUALAN DOANG!
Nah Kalau ilmu dagang/muamalah anda sudah hebat, otomatis usaha anda akan mengikuti.
Wallahua'lam
Follow us @taubat_riba
#usahasyariah #usahasyari #modalsyariah #modalusaha #bebashutang #pengusahamuslim #pengusahamuslimah #usahahalal #modalhalal
Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami
Share Artikel Ini