Search

Hadis palsu: memotong kuku hari kamis setelah ashar selamat dari kefakiran, buta lepra

Baca Juga :

 




••

Hadits Maudhu' (Palsu)

---------

من أراد أن يأمن الفقر، وشكاية العمى, والبرص, والجنون, فليقلم أظفاره يوم الخميس بعد العصر.


"Barang siapa yang ingin selamat dari kefakiran, sakit buta, lepra dan stres maka hendaknya memotong kuku pada hari kamis setelah Ashar."


(Kitab l'anah At-Thalibin Juz 2 halaman 85)


📌 Al Hafidz Asy-Suyuthi membawakan hadits diatas dalam kitab 'Al-Ziyadat 'ala Al-Maudhu'at dan beliau mengatakan Statusnya PALSU.


📌 Imam Ibnu ‘Arraq dalam Tanzih al-Syari’ah al-Marfu’ah berkata:


“Beliau (asy-Suyuthi) tidak menjelaskan sebab kepalsuannya. Dalam sanadnya ada sekumpulan perawi yang saya tidak kenali mereka.”


📌 Al-Hafidz Asy-Sakhawi dalam al-Ajwibah al-Mardhiyyah berkata:


“Hadits ini SANGAT DHA'IF. Dalam sanadnya ada perawi yang saya tidak mengenalinya.”


📌 Sementara di dalam al-Maqasid al-Hasanah beliau berkata:


“Tidak sabit sesuatu apa pun tentang kaifiat memotong kuku, mahupun tentang penentuan hari baginya dari Nabi sallahu a’laihi wasallam”.


Maka status hadits ini PALSU seperti yang dikatakan Al-Hafidz Asy-Suyuthi atau minimal statusnya DHA'IF JIDDAN.


Allahu'alam

----------

Follow akun sosial media Foto Dakwah, klik disini

Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami

Share Artikel Ini

Related Posts

Comments
0 Comments