Hadist munkar : baca La ilaha ilallah Al Malikul Haqqul mubin 100 kali
Baca Juga :
••
Hadits Dha'if Jiddan
---------
📌 Diriwayatkan dari Anas bin Malik, dalam jalur lain dari Ali bin Abi Thalib:
"Barang siapa membaca:
"Laa Ilaaha Illallaah Al-Malikul Haqqul Mubin"
100 kali dalam sehari maka ia memperoleh jaminan aman dari kemiskinan, diselamatkan dari azab kubur, mendapat kekayaan dan terbuka baginya pintu-pintu syurga.”
📌 (HR. Abu Nu’aim dalam Hilyatul Auliya’ 8/280, Al-Khatib al-Baghdadi di Tarikhnya 12/358-359, Ibnu Asakir dalam Mu’jam Syuyukh no. 266)
📌 Abu Nu’aim berkata:
"Hadits yang sanad dari Anas, gharib melalui Salim bin Maimun dari Malik. Abu Hatim dan al-Uqaili berkata haditsnya tidak boleh ditulis
📚 (Mizan ‘Itidal 2/186-187).
📌 Imam Ad-Daraquthni berkata:
"Gharibnya hadith-hadith Malik".
📚 (Al-Ilal 3/106)
📌 Syaikh Thariq ‘Athif Hijazi menjelaskan:
"Hadits ini Dhaif Jiddan. Sebagian perawinya lemah (yaitu Fadhl bin Ghanam) dan sebagaian yang lain mursal"
📚 (Sumber www.alukah.net)
📌 Imam Az-Zahabi menilai hadits ini palsu dalam Talkhish al-“Ilal Mutanahiyah no. 306.
📌 Imam Ibnu Rajab menilai hadits ini mursal dalam Kalimah al-Ikhlas 3/84.
📌 Imam As-SaKhawi berkata:
"Hadits Tidak Sahih"
📚 (al-Ajuwbah Mardhiyyah 1/337)
📌 Syeikh al-Albani menilai hadits ini MUNKAR dalam Silsilah hadith Dhaif no. 3310.
Allahu'alam
----------
Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami
Share Artikel Ini