Innalilahi, telah meninggal ulama besar Syeikh Solih Bin Muhammad Al Luhaidan, Rabu 5 Januari 2022, ini biografinya
Baca Juga :
*اِنّا لِلّهِ وَاِنّا اِلَيه ْراَجِعُوْنَ*
*Telah Wafat Ulama Besar Ahlussunnah*
*AL-'ALLAMAH ASY-SYAIKH SHALIH BIN MUHAMMAD AL-LUHAIDAN*
اللهُمَّ، اغْفِرْ لَهُ وَارْحَمْهُ وَعَافِهِ وَاعْفُ عَنْهُ، وَأَكْرِمْ نُزُلَهُ، وَوَسِّعْ مُدْخَلَهُ، وَاغْسِلْهُ بِالْمَاءِ وَالثَّلْجِ وَالْبَرَدِ، وَنَقِّهِ مِنَ الْخَطَايَا كَمَا نَقَّيْتَ الثَّوْبَ الْأَبْيَضَ مِنَ الدَّنَسِ، وَأَبْدِلْهُ دَارًا خَيْرًا مِنْ دَارِهِ، وَأَهْلًا خَيْرًا مِنْ أَهْلِهِ وَزَوْجًا خَيْرًا مِنْ زَوْجِهِ، وَأَدْخِلْهُ الْجَنَّةَ وَأَعِذْهُ مِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ - أَوْ مِنْ عَذَابِ النَّارِ
“Ya Allah, ampunilah dosanya, rahmatilah ia, selamatkanlah ia, maafkanlah ia, muliakanlah tempat persinggahannya, luaskanlah kuburannya, mandikanlah ia dengan air, salju, dan embun, bersihkanlah ia dari segala kesalahan sebagaimana Engkau membersihkan pakaian putih dari kotoran, gantikanlah rumahnya dengan rumah yang lebih baik, keluarganya dengan keluarga yang lebih baik, istri/suaminya dengan istri/suami yang lebih baik, masukkanlah ia ke dalam surga, dan lindungilah ia dari siksaan dalam kubur atau dari siksaan neraka..
__________________
*BIOGRAFI RINGKAS FADHILATUS-SYAIKH SHOLIH BIN MUHAMMAD AL-LUHAIDAN*
Kelahiran
Beliau dilahirkan di kota Bakiriyyah, salah satu bagian dari al-Qosim (Saudi Arabia) pada tahun 1350 H yang bertepatan dengan tahun 1931 M. Jadi umur beliau saat wafat adalah 93 tahun berdasarkan kalender hijriyyah atau 90 tahun berdasarkan perhitungan kalender syamsiyyah. Semoga Allah Azza wa Jalla memberkahi seluruh usianya.
Riwayat Belajar
Pendidikan formal beliau dilanjutkan di perkuliahan syariah di Riyadh dan berhasil lulus untuk memperoleh gelar sarjana pada tahun 1379 H. Kemudian beliau melanjutkan S-2 di sekolah tinggi hakim di Riyadh dan berhasil lulus pada tahun 1389 H dengan mendapatkan gelar Master. Disertasinya pada waktu itu berjudul al-Iqroor fii Syariatil Islam (Kesepakatan-kesepakatan dalam syariat Islam).
Selain menempuh pendidikan formal, beliau juga bermulazamah dengan masyaikh kibar pada waktu itu untuk memperdalam ilmunya. Beliau menuntut ilmu kepada : Al-Imam Muhammad Ibrahim Alu-Syaikh, Al-Imam Abdul Aziz bin Baz, Asy-Syaikh Abdurrozzaq al-‘Afiifiy, Asy-Syaikh Muhammad Amin Asy-Syinqithi dan selain mereka rahimahumullah.
Aktivitas Pekerjaan
Setelah lulus dari kuliah S-1, Syaikh ditunjuk menjadi sekertaris mufti Aam Saudi Arabia pada waktu yaitu Fadhilatus Syaikh al-‘Allamah Muhammad bin Ibrohim Alu Syaikh, pada tahun 1380 H. Pada tahun 1383 H, Asy-Syaikh Muhammad bin Ibrohim Alu Syaikh memindahkan syaikh kita ini untuk membantu ketua pengadilan kubro di Riyadh. Kemudian pada awal tahun 1384 beliau langsung dipromosikan menjadi ketua pengadilan kubro tersebut, hal ini berlangsung sampai tanggal 5 Muharrom 1391 H.
Pada tahun 1390 H, Syaikh juga ditunjuk menjadi hakim agung di pengadilan agung (seperti MA di negara kita-pent.). Tahun 1403 H, beliau ditunjuk menjadi wakil ketua lembaga tetap di majelis pengadilan agung dan sering menggantikan ketuanya bila sang ketua berhalangan hadir, sampai akhirnya pada tahun 1413 H, beliau ditunjuk sebagai ketuanya.
Selain itu, beliau juga merupakan anggota Hai’ah Kibaril Ulama semenjak awal didirikannya pada tahun 1391 H, sampai sekarang. Bahkan beliau juga tercatat sebagai anggota Robithoh Alam Islamiyyah, sekaligus sebagai ketua dewan redaksi majalah Royatul Islam.
Selain aktif terlibat dalam kegiatan pemerintahan dan organisasi keagamaan, beliau juga aktif mengajar ilmu-ilmu agama. Beliau pernah mengisi di Masjidil Haram dan banyak memberikan fatwa yang direkam dalam program Nurul ‘alaa Darbi beliau juga menjadi dosen penguji bagi para mahasiswa yang akan menyelesaikan program magister dan doktoral. Syaikh kita ini memiliki kesungguhan yang besar dalam menasehati penguasa kaum muslimin dan umumnya kaum muslimin juga.
Beliau memiliki website resmi yang menghimpun pelajaran-pelajaran, fatwa-fatwa dan karya-karya beliau lainnya yang bisa diakses di http://www.lohaidan.af.org.sa
_____________________
Semoga Bermanfaat ! Baarakallahu fiikum.
*Abu Umar Andri Maadsa*
Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami
Share Artikel Ini