Benarkah firaun bukan kafir, tapi mukmin islam yang Su'ul khatimah?
Baca Juga :
——
Ahh..sudahlah..mungkin karena sudah sepuh
——
Benarkah Fir’aun Seorang Muslim?
Para pendewa akal dan pengekor hawa nafsu tidak henti-hentinya membuat pernyataan yang membuat guncang aqidah kaum muslimin yang sebelumnya telah lurus. Mereka berusaha memasukkan kerancuan ke dalam hati orang-orang beriman agar mereka menjadi ragu-ragu atas apa yang mejadi keyakinan para pendahulu mereka sehingga orag awam yang berakidah lurus berubah menjadi orang yang buta dan tuli terhadap kejelasan al-Qur’an. Semoga Allah Ta’ala menjauhkan kita dari berbagai kerancuan dan menyelamatkan keimanan kita hingga kematian menjemput. Aamiin.
Pernyataan yang Tidak Bisa Diterima Akal Sehat
Mereka melontarkan kerancuan-kerancuan yang dikemas dengan dalil al Qur’an dengan harapan apa yang disampaikannya memiliki hujjah. Namun sungguh sangat ironis tatkala dalil yang mereka bawa justru menghantam kesesatan omongan mereka sendiri. Diantara syubuhat (kerancuan-kerancuan) yang mereka buat-buat adalah:
1. Mereka mengatakan bahwa Fir’aun adalah seorang muslim dan dia mati dalam keadaan beriman.
Berdalil dengan firman Allah Ta’ala,
“Dan kami memungkinkan Bani Israil melintasi laut, lalu mereka diikuti oleh Fir’aun dan bala entaranya, Karena hendak menganiaya dan menindas (mereka); hingga bila Fir’aun itu Telah hampir tenggelam berkatalah dia, “Saya percaya bahwa tidak ada Tuhan melainkan Tuhan yang dipercayai oleh Bani Israil, dan saya termasuk orang-orang yang berserah diri (kepada Allah).” (Qs. Yunus: 90)
2. Tenggelamnya Fir’aun mereka anggap sebagai mandi wajib ketika seseorang melepas pakaian kekafirannya sehingga saat itu juga dia telah masuk Islam.
3. Mereka juga beranggapan bahwa tidak ada satupun ayat dalam al Quran yang menyatakan Fir’aun seorang kafir.
Siapakah yang Berpemahaman Sesat Itu?
Saudariku yang dirahmati Allah Ta’ala, sebagian saudara kita yang sibuk mempelajari filsafat tentuidak asing lagi dengan tokoh filusuf yang satu ini, Ibnu Arobi. Dialah orang yang pertama kali mengatakan Fir’aun mati sebagai seorang muslim dan pernyataan-pernyataan lain yang meyimpang dari agama Islam yang lurus.
Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami
Share Artikel Ini